Posts

Showing posts from December, 2014

Retrospeksi akhir tahun

Image
"Saya memberikan kesempatan bergabung, karena saya percaya Anda bisa mendukung program-program menuju institusi yang semakin baik, sebagaimana diamanatkan oleh pimpinan kita" . -- sebuah dialog sore yang mengawali proses retrospeksi. Para mahasiswa THP mendengarkan, mencermati dan memberi catatan terhadap presentasi rekan mereka. Dua hari terakhir merupakan saat melihat ke belakang untuk melangkah lebih lanjut di masa depan. Tahun 2014 adalah titik tolak penting dalam proses internasionalisasi institusi, dimana strategi yang diterapkan adalah memberikan kebanggaan dan semangat bahwa kita bisa. Beberapa program sudah digelontorkan, tapi rasanya masih terlalu awal untuk melihat suatu hasil. Menapaki jalan sebagai pengajar bukan sekedar mencari gemerlap prestasi akademik pribadi atau kelompok, juga membangun komunitas. Kata orang, ini adalah pilihan hidup. Banyak hal baru yang harus dipelajari dan dimengerti, karena amanat itu dibebankan para sesepuh untuk ditunaik

Notulensi tentang notulensi

Image
Minggu lalu saya mengikuti sebuah Workshop Notulis Rate Tinggi yang diadakan oleh rekan-rekan LSM se Kalimantan Timur.  Dalam workshop tersebut dibahas mengenai kebutuhan akan penyediaan notulensi yang berkualitas tinggi dengan titik berat pada mengungkapkan deskriptor notulensi ideal, kebutuhan user dari para notulen, tantangan yang dihadapi notulen dan cara meningkatkan kualitas notulen. Presentasi mahasiswa THP dalam mata kuliah Metode Penelitian dengan rekan-rekan yang lain berperan sebagai sparring partner  (1) Mahasiswa THP melatih kemampuan berfikir kritis dan notulensi dalam membahas rancangan penelitian rekan-rekan yang lain (1) Deskriptor Notulensi Berkualitas Tinggi Diantara user yang menyampaikan kebutuhan akan notulensi, Wiwin Effendy, Koordinator WWF Kalimantan Timur, menjelaskan metode SMART yang terdiri dari: (S) Spesifik, (M) Mudah dimengerti, (A) Akuntable, (R) Realistik, dan (T) Tertata dan tepat waktu. Sebuah notulensi yang baik disusun menurut ke