Promo Tarif XL yang Semena-mena

Kemarin aq mengalami kejadian kurang menyenangkan saat mengisi kembali pulsa HaPeku. Saat itu aq meminta pengisian sebanyak 25 ribu rupiah untuk paket extra bebas. Dari dua toko yang aq datangi, kedua-duanya gagal mengisikan pulsa elektronik tersebut.
Bahkan salah satu toko yang kudatangi adalah XL counter cabang Bantar Jati, Bogor. Sempat menganggap bahwa kalau di counter resmi XL, maka masalah bisa selesai, aq pun pulang setelah proses pengisian, walaupun belum ada konfirmasi berhasil atau tidaknya. Tidak berapa lama setelah tiba di rumah, aq mendapat SMS yang menyebutkan bahwa pulsa gagal ditambahkan. Walah, kenapa pula, padahal minggu lalu aq mengisi dengan nominal yang sama dan tidak masalah.
Akhirnya pada malam harinya, barulah bisa kembali ke toko tersebut. Disana mereka baru bisa menyebutkan alasannya: progam XL extra bebas ternyata mengalami perubahan dengan nominal yang bisa diisikan hanyalah 10, 50 dan 100 ribu rupiah. Aq bertanya: "sejak kapan?" Mereka menjawab, "wah kurang tahu, menu pengisian 5, 25 ribu juga masih ada".
Terlepas dari perubahan terus menerus yang membingungkan konsumen, XL juga masih payah dalam hal kestabilan koneksi internet via GPRS. Dalam satu minggu, paling kurang 2-3 hari aq mengalami kesulitan menggunakan GPRS.
Begitu pula dengan layanan telepon antar pulau yang terkadang suara lawan berbicara terdengar seperti suara robot. Delay atau jeda transmisinya sepertinya sangat tinggi. Ataukah karena bandwidth yang mepet plus kompresi-dekompresi yang mungkin diterapkan telah menurunkan kualitas sambungan dari provider yang dulunya mengangkan tagline "Suara Jernih/Bening".
Saya belum memutuskan pindah dari provider ini, tapi sepertinya opsi tersebut sangat mungkin diambil dalam waktu dekat.
Tapi pindah kemana ?

Comments

Popular posts from this blog

Nilai gizi pada jagung dan turunannya

Polemik Nata de Coco Berbahan Baku Pupuk Urea

Urun Rembuk Tentang Pengentasan Stunting